Rungan.id-Gorontalo Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat terdampak banjir di Kelurahan Lekobalo Kecamatan Kota Barat,Bhayangkari cabang Kota Gorontalo Kota melaksanakan kegiatan Bakti Sosial dengan membagikan makanan siap saji, Selasa (16/7).
Pada kunjungan tersebut, Ketua Bhayangkari Cabang Kota Gorontalo Kota Ny.Ivone Ade Permana yang didampingi pengurus Bhyangkari dang pejabat utama Polresta Gorontalo Kota menyerahkan bantuan berupa 500 makanan siap saji untuk meringankan beban para korban banjir yang rumahnya hingga hari ini masih terendam air.
Ny.Ivone Ade Permana mengatakan bahwa pemberian makanan siap saji dimaksudkan guna mengurangi beban warga yang terdampak banjir tersebut, dikarenakan peralatan untuk memasak warga serta akses keluar masuk pemukiman terendam.
“Semoga ini bisa meringankan beban warga sekitar yang terkena banjir, yang hingga saat ini rumahnya masih tergenang air ” ujar Ny.Ivone Dalam kesempatan itu, Ny.Ivone menyempatkan berinteraksi dengan warga yang terdampak banjir dan sesekali terdengar tawa canda ketua Bhayangkari Cabang Kota Gorontalo Kota menghibur para warga yang terdampak banjir.
Saya berharap semoga bantuan ini bermanfaat, dan masyarakat sekitar bisa tetap sabar serta semangat dalam menghadapi musibah banjir ini,”pungkas Ny.Ivone