Single News

Polsek Rastim Dibantu Tim Puma 1 Evakuasi Para Pencuri Ternak yang Babak Belur Dihakimi Massa

Rungan.id – Kota Bima|NTB,- Dua orang pencuri ternak yang beraksi di Kelurahan Nitu, Kecamatan Raba, Kota Bima pada Jumat malam, 26 Juli 2024, babak belur dihakimi warga yang emosi atas aksi mereka. Beruntung, nasib baik masih menyertai kedua pelaku pencurian ternak ini. (27/7).

Bhabinkamtibmas Kelurahan Nitu yang mendapatkan informasi adanya para pelaku pencurian ternak dihakimi massa langsung bergerak dan menginformasikan kejadian tersebut ke Mako Polsek Rastim. Kabar ini disampaikan oleh Kapolres Bima Kota AKBP Yudha Pranata melalui Kapolsek Rastim Ipda Suhadak pada Sabtu pagi, 27 Juli 2024.

Mendapat informasi tersebut, Kapolsek Rastim beserta anggotanya segera bergerak menuju TKP di Kelurahan Nitu, Kecamatan Raba, Kota Bima, yang masih dalam wilayah hukum Polsek Rastim. Melihat situasi yang sudah tidak terkendali, dengan warga yang semakin banyak dan mengamuk, pihaknya menghubungi Tim Puma 1 untuk membantu mengevakuasi para pelaku yang telah diamankan di rumah warga oleh Bhabinkamtibmas setempat.

Berkat koordinasi yang baik, para pelaku berhasil dievakuasi dan dibawa oleh Tim Puma menuju Mako Polres Bima Kota. “Kini para pelaku telah diamankan di Mako Polres Bima Kota guna ditindaklanjuti sesuai hukum yang berlaku,” pungkas Ipda Suhadak. (**)