Rungan.id-Gorontalo Siswa Siswi SMA 1 Boliyohuto Rayakan Hari Batik Nasional. Wujud Cinta Warisan Budaya Bangsa.SMA 1 Boliyohuto Kecamatan Boliyohyto Kabupaten Gorontalo Provinsi Gorontalo.
turut merayakan Hari Batik Nasional yang jatuh pada Rabu ini (2/10/2024). Acara berlangsung sangat meriah.Peringatan ini jatuh pada tanggal 2 Oktober setiap tahunnya. Peringatan ini bertujuan untuk mengenali dan meningkatkan kebudayaan batik di IndonesiaBatik adalah simbol persatuan dalam keberagaman.
selamat Hari Batik Nasional 2024!Seluruh guru, dan siswa dari kelas 10 hingga 12 mengenakan busana batik dari berbagai daerah di Indonesia. Acara ini tidak hanya menjadi ajang untuk menunjukkan kekayaan budaya bangsa, tetapi juga menanamkan rasa cinta terhadap warisan budaya batik di kalangan generasi muda.
Nismawati S.Pd Wali kelas 10 SMA 1 Boliyohuto, berharap perayaan ini dapat memperkuat kecintaan siswa terhadap batik sebagai salah satu identitas budaya Indonesia.Dengan mengenakan busana batik, kita tidak hanya menghormati warisan nenek moyang, tetapi juga melestarikan dan mengenalkan keindahan batik kepada generasi penerus,” tuturnya di hadapan para siswa.Batik adalah simbol persatuan dalam keberagaman
Selamat Hari Batik Nasional 2024!Mari rayakan batik sebagai bagian dari keindahan dan keragaman Indonesia. Selamat Hari Batik Nasional!