Single News

FMPB Bersama Polda Lampung Deklarasikan Pilkada Damai, Aman, dan Sejuk

Pesawaran, Rungan.id – Demi mewujudkan Pilkada Pesawaran yang damai, aman, dan sejuk, sekaligus menolak politik uang, penyebaran hoaks, serta politik identitas, Forum Masyarakat Pesawaran Bersatu (FMPB) bersama Dit Intelkam Polda Lampung menggelar Deklarasi Damai. Acara ini berlangsung di Sekretariat FMPB, Jl. Raya Kedondong, Desa Suka Marga, Kecamatan Gedong Tataan, Kamis (21/11/2024).

Hadir dalam acara tersebut Ketua Umum FMPB, Mursalin, MS, yang diwakili Ketua Harian, Sumarah, beserta jajaran pengurus dan anggota FMPB. Dari pihak Dit Intelkam Polda Lampung, hadir Iptu Dartiyo Santiko selaku Koordinator Sosialisasi Pilkada Damai, bersama timnya.

Ketua Harian FMPB, Sumarah, menyampaikan apresiasi atas kehadiran Dit Intelkam Polda Lampung dan dukungannya dalam menciptakan Pilkada yang kondusif.

“Semoga tujuan Polda Lampung untuk mewujudkan Pilkada yang damai, aman, dan sejuk di Pesawaran dapat tercapai, sehingga nantinya Pesawaran memiliki pemimpin yang mampu membawa perubahan dan kemajuan di berbagai bidang,” ujar Sumarah.

Ia juga mengajak seluruh anggota FMPB untuk menjalankan imbauan dari Dit Intelkam Polda Lampung.

“Mari kita bersama-sama menghimbau masyarakat agar mematuhi seluruh peraturan terkait Pemilu, terutama menjelang masa tenang,” tambahnya.

Sementara itu, Iptu Dartiyo Santiko mengingatkan pentingnya mematuhi aturan yang telah ditetapkan oleh KPU untuk menciptakan suasana Pemilu yang kondusif.

“Untuk menciptakan Pemilu yang damai, aman, dan sejuk, kita perlu menjaga kerja sama dan menghindari penyebaran hoaks. Saya percaya FMPB, yang berisi para senior berpengalaman, mampu membantu mewujudkan hal ini,” kata Iptu Santiko.

Ia juga menyampaikan apresiasinya atas sinergi antara Polda Lampung dan FMPB.

“Terima kasih kepada jajaran FMPB. Kami sangat menghargai kerja sama ini dan berharap sinergi seperti ini dapat terus terjalin, tidak hanya saat Pilkada, tetapi juga di kesempatan lainnya,” tutupnya.

Laporan: Ariyandi/Tim